Tangerang Selatan (23/09)—Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (STMKG) telah selesai menggelar rangkaian kegiatan Dies Natalis ke-68 pada Sabtu, 23 September 2023, yang ditandai dengan terlaksananya Puncak Dies Natalis dan Culture Festival di Lapangan Apel Besar STMKG. Puncak Dies Natalis ke-68 dibuka dengan kegiatan jalan sehat dan dilanjutkan dengan penampilan dari 13 kontingen seluruh Indonesia. Kegiatan ini dihadiri oleh Sekretaris Utama (Sestama) BMKG, jajaran pejabat eselon 1 dan 2 BMKG, Plt. Ketua STMKG, dan seluruh civitas academica hingga alumni STMKG.

Foto bersama duta kontingen dengan pejabat BMKG dan STMKG

Sumber : Humas BMKG

Rangkaian kegiatan Dies Natalis ke-68 resmi dibuka sejak Senin, 11 September 2023 yang dilanjutkan dengan kegiatan perlombaan, seminar, dan donor darah. Kegiatan yang mengusung tema “Celebration of  Multiculturalism and Exchange Tradition” ini merepresentasikan miniatur Indonesia dari Sabang-Merauke yang ada di STMKG. Dr. Suko Prayitno Adi, M. Si selaku Plt. Ketua STMKG dalam sambutannya menyampaikan dukungan kepada taruna/i yang memiliki mimpi tinggi untuk dapat melanjutkan studi di dalam maupun luar negeri.  Sementara Dwi Budi Sutrisno, M. Sc selaku Sestama BMKG juga menyampaikan apresiasi kepada STMKG, yang selama 68 tahun ini sudah berhasil mencetak penerus di bidang MKGI yang selalu menyediakan informasi penting bagi masyarakat.

Penutupan rangkaian puncak dies natalis STMKG Ke-68 dan culture festival

Sumber : sie dokumentasi dan broadcasting cufest

Malam Puncak Dies Natalis STMKG Ke-68 dan Culture Festival dimeriahkan oleh penampilan dari taruna/i, seperti modern dance, teater, dan band. Dr. Marzuki Sinambela, S.Kom., M.T. resmi menutup rangkaian Puncak Dies Natalis STMKG Ke-68 dan Culture Festival. Beliau menyampaikan pesan kepada taruna/i sebagai pejuang muda BMKG untuk selalu membangun culture innovation untuk meningkatkan peran BMKG sebagai Global Player. Sebagai penutup, beliau mengajak seluruh civitas academica STMKG untuk meningkatkan kolaborasi baik dengan alumni STMKG dan civitas ke arah yang lebih baik menuju center of excellence.

Secara keseluruhan, rangkaian kegiatan ini berjalan dengan lancar dan baik. Semoga pesan dan harapan yang telah disampaikan pada Dies Natalis STMKG Ke-68 dapat menjadi penyemangat bagi civitas academica STMKG untuk dapat bertumbuh dan terus berinovasi. Harapannya, STMKG dapat selalu mencetak kader pembangunan di bidang Meteorologi, Klimatologi, Geofisika, dan Instrumentasi yang cakap dan tangguh.

 

Pewarta : Alrachmah Wahyuningsih Prasetya dan Reshi Lintang Pramudito

Editor : Joseph Damian Cekarus dan Marzuki Sinambela