Tangerang Selatan (20/03)—Setelah satu semester melewati pendidikan di STMKG, Calon Taruna/i Angkatan 2022 Askarajaswala resmi dilantik menjadi Taruna/i tingkat satu. Kegiatan Pelantikan ini dilaksanakan di STMKG Jakarta pada 19 Maret 2023 hingga 20 Maret 2023. Prosesi pelantikan diawali dengan kegiatan outbound yang dilaksanakan pada tanggal 19 Maret 2023 dan diikuti dengan puncak pelantikan yang dilaksanakan pada tanggal 20 Maret 2023.

Kegiatan ini merupakan langkah awal dari perjalanan panjang taruna/i dalam menempuh pendidikan di STMKG. Outbound yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 19 Maret 2023 memiliki makna sebagai penanaman nilai-nilai dasar yang harus diamalkan seperti kepemimpinan, kerjasama, kejujuran, pantang menyerah, dan tanggung jawab. Dengan demikian, diharapkan taruna/i dapat mengamalkan nilai-nilai sebagai seorang taruna yang memiliki integritas.

dokumentasi penyematan taruna tingkat I oleh Ketua STMKG

sumber : Alensa

Terlaksananya kegiatan ini tidak terlepas dari kerja keras panitia yang dipimpin oleh Taruna Afif Sofiyudh Dhuha selaku Komandan Kompi Angkatan 2022. Panitia acara telah melaksanakan kegiatan ini dengan baik dan penuh tanggung jawab, sehingga dapat berjalan lancar. Walaupun pada tahun sebelumnya pelantikan dilaksanakan secara daring, pada kesempatan ini pelantikan luring berjalan lancar tanpa rintangan yang berarti.

“Harapan saya kedepannya terkait Angkatan 2022 dapat menjadi contoh yang baik dan menjadi teladan bagi taruna/i STMKG. Semoga seluruh sumber daya manusia angkatan 2022 ini bisa menjadi versi terbaik dari diri mereka,” ujar Taruna Afif Sofiyudh Dhuha.

dokumentasi penampilan yel-yel angkatan 2022 Askarajaswala

sumber : Alensa

“Perasaan saya sangat amat bangga, senang, dan terharu atas apa yang kami dapatkan hari ini. Dulunya masih dipanggil Calon Taruna dan Calon Taruni, sekarang sudah dipanggil Taruna dan Taruni, Harapan saya untuk teman-teman Askarajaswala agar menjaga apa yang telah kita dapatkan. Ini adalah awal dalam menempuh pendidikan di STMKG, bangun lagi semangatnya karena masih banyak lagi hal yang akan kita lewati bersama-sama.” Ucap Taruna Dian Prayoga selaku perwakilan taruna tingkat I.

Atmosfer bahagia serta haru mewarnai Upacara Pelantikan Taruna/i tingkat I tahun ini setelah dua tahun daring. Semoga kegiatan ini tidak hanya outbound dan seremonial belaka, tetapi dapat memberikan manfaat bagi taruna/i yang dilantik. Rangkaian pelantikan ini merupakan pijakan pertama bagi Askarajaswala dalam menempuh pendidikan di STMKG.

Pewarta: Nanda Abdul Latif dan Muhammad Dzaki Mufrih Rofi

Editor: Hanifullah Hafidz Arrizal dan Marzuki Sinambela