Senin (28/3), seluruh taruna/i Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (STMKG) Tingkat 3 melaksakan kegiatan Praktik Kerja Lapangan (PKL) ke beberapa Unit Pelaksanaan Teknis (UPT) di daerah, salah satunya ke Stasiun Meteorologi Klas I Juanda dan Stasiun Meteorologi Maritim Klas II Perak II Surabaya yang berlangsung selama 5 hari. Kegiatan ini bertujuan untuk mengasah kemampuan observasi, analisis, dan prakiraan cuaca yang menjadi bekal taruna/i sebagai seorang meteorologis. Praktik kerja lapangan merupakan salah satu mata kuliah STMKG dengan bobot 2 SKS yang rutin dilakukan setiap tahun. Kegiatan ini merupakan suatu bentuk kerjasama STMKG dengan UPT terkait dalam rangka meningkatkan mutu SDM di lingkungan BMKG seiring dengan meningkatnya tuntutan permintaan data yang tepat, cepat dan akurat.

20160328_153522

 

Dalam kesempatan ini kelas Meteorologi 5C didampingi oleh Pembina dari STMKG yaitu, Bapak Suyatim, Msi selaku Kaprodi Meteorologi, Bapak Muhadi, S.si MM, dan Bapak Aditya Mulya, STr. Acara ini disambut baik oleh Kepala Stasiun Meteorologi Klas I Juanda yaitu Bapak Ir. Blucher Doloksaribu, MP beserta staff. Hari pertama taruna/i dijelaskan tupoksi Stasiun Meteorologi Klas I Juanda serta pengenalan ke unit forecast, observasi, aerologi, dan data dan informasi (datin). Hari kedua taruna/i melakukan praktik aerologi, analisa streamline, dan pembuatan flight document. Hari ketiga taruna/i mendapatkan materi tentang cuaca ekstrim dan melakukan praktik observasi. Hari keempat taruna/i berkunjung ke Stasiun Meteorologi Maritim Klas II Perak II Surabaya serta mendapatkan materi tentang pelayanan maritim dan komunikasi publik. Hari terakhir taruna/i menyelesaikan laporan dan penutupan Praktik Kerja Lapangan (PKL).

20160328_153543

Pada penutupan acara Praktik Kerja Lapangan (PKL), dilanjutkan dengan pemberian plakat sebagai tanda terimakasih. Diharapkan kegiatan ini tetap rutin dilakukan dan hubungan baik dapat terus terjalin.