Tangerang (07/02) – Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (STMKG) mengadakan kegiatan yang bertema “Transformasi Kurikulum Program Studi”. Kegiatan ini digelar dengan tujuan untuk updating atau penyesuaian silabus dengan perkembangan teknologi dan operasional di Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) secara umum dengan penerapan kurikulum di STMKG. Kegiatan ini dilaksanakan di Ruang Kuliah Umum (RKU) Dwikorita Karnawati dan dihadiri langsung oleh Kepala Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Prof. Ir. Dwikorita Karnawati, M.Sc., Ph.D., Pejabat Tinggi Madya dan Pratama di Lingkungan BMKG, serta seluruh civitas STMKG.

Foto bersama Kepala BMKG, civitas BMKG dan STMKG
Sumber: Alensa STMKG
Dalam sambutannya, Ketua STMKG menekankan pentingnya revitalisasi kurikulum agar lebih sinkron dengan perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi, serta kebutuhan industri dan masyarakat, sehingga taruna/i sebagai pejuang muda BMKG dapat lebih siap menghadapi tantangan di bidang Meteorologi, Klimatologi, Geofisika, dan Instrumentasi-MKG. Selanjutnya dalam sambutan Kepala BMKG, Dwikorita Karnawati menguatkan bagaimana transformasi kurikulum dapat membangun sinergisitas STMKG dan BMKG menuju Indonesia Emas 2045. Dwikorita juga menambahkan kurikulum ini dapat menghasilkan lulusan STMKG menjadi analis handal di bidang Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (MKG) dalam operasional BMKG.

Foto diskusi bersama dalam membahas evaluasi kurikulum
Sumber: Alensa STMKG
Kegiatan dilanjutkan dengan sesi diskusi khusus bagi Program Studi Meteorologi, yang melibatkan Deputi Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC), direktur dari tiga direktorat di Kedeputian Meteorologi, serta Widyaiswara Utama BMKG. Diskusi ini difokuskan pada evaluasi dan pengayaan silabus, dengan tujuan menyelaraskan kurikulum dengan perkembangan ilmu meteorologi, kebutuhan operasional BMKG, serta tantangan terkini di bidang meteorologis.
Kegiatan selanjutnya yaitu kegiatan pemaparan hasil evaluasi dan penyesuaian silabus oleh tiap program studi. Kegiatan ini disaksikan langsung oleh Kepala BMKG serta dievaluasi bersama oleh civitas BMKG dan STMKG. Adapun fokus utama dari penyesuaian ini yaitu menghasilkan taruna/i yang memiliki tiga aspek yaitu knowledge, skill, dan attitude. Dengan begitu, diharapkan tiga aspek ini dapat menyokong taruna/i saat bekerja di masa depan dan menjadikan lulusan STMKG sebagai sumber daya unggul.
Secara umum, kegiatan ini telah terlaksana dengan lancar. Beberapa silabus telah dievaluasi bersama dengan forum diskusi yang aktif dan membangun sehingga sesuai dengan perkembangan teknologi dan operasional di BMKG. Melalui kegiatan ini, diharapkan STMKG mendapatkan hasil silabus yang lebih efektif sehingga dapat menghasilkan lulusan yang handal. Hal ini sejalan dengan tujuan STMKG yaitu sebagai penyedia sumber daya BMKG yang unggul. STMKG juga berharap melalui kegiatan ini dapat membantu visi BMKG dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045.
Pewarta: Muhammad Aulia Zikri dan Inry Riezkianti Puhi
Editor: Muhammad Zaky Arkananta dan Marzuki Sinambela